Fungsi konektivitas

Persyaratan sistem

Perangkat seluler (tablet, smartphone)

Android 6.0 (dan lebih tinggi)

iOS 11 (dan lebih tinggi)

Instal terlebih dulu aplikasi khusus sesuai perangkat seluler agar fungsi konektivitas dapat digunakan.

  • Unduh aplikasi melalui App Store (Apple App Store, Google Play Store) yang sesuai.
    Catatan: App Store terkait memerlukan akun pengguna.
  • Selanjutnya pilih sub-item MyTools atau Connectivity pada aplikasi.

Display pada perangkat seluler Anda akan menampilkan seluruh langkah selanjutnya untuk menghubungkan perkakas listrik dengan perangkat seluler.

Sinyal akan dikirimkan secara berkala oleh modul Bluetooth® Low Energy yang terintegrasi. Sinyal mungkin perlu dikirimkan beberapa kali menyesuaikan lingkungannya sebelum perkakas listrik terdeteksi. Jika perkakas listrik tidak terdeteksi, periksa hal berikut:

  • Apakah jarak dengan perangkat seluler terlalu jauh?
    Dekatkan jarak antara perangkat seluler dan perkakas listrik.
  • Nonaktifkan Bluetooth® pada perangkat seluler Anda kemudian aktifkan kembali.
    Periksa apakah perkakas listrik kini terdeteksi.

Terdapat fungsi konektivitas berikut untuk perkakas listrik terkait modul Bluetooth® Low Energy GCY 301‑42:

  • Pendaftaran dan personalisasi
  • Pemeriksaan status, output pesan peringatan dan pesan kesalahan
  • Informasi umum dan pengaturan
  • Perawatan

Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di menu Bantuan pada aplikasi.